Rabu, 05 Desember 2012

Positif, Aktif, Kreatif


Apa sih maksud dari kata-kata itu?

Nyok kita bahas (sebagai masukan aja)...

Tuhan itu menciptakan manusia dengan segala kekurangan dan kelebihannya. Dan setiap orang itu berbeda-beda karakternya. Begitu pula kemampuan yang dimilikinya. Jadi kita tetap harus bersyukur dengan semua yang ada dalam diri kita.


Nyok kita lanjut ke inti dari maksud kata-kata itu tuh...
Maksud dari kata positif itu adalah menjadikan diri kita pribadi yang positif dalam segala hal. Karena ketika kita melakukan sesuatu dengan niat baik, Insyaallah selalu ada jalan yang mudah buat kita. Selain itu ketika kita berfikir positif, hati kita bisa tenang, damai dan tentram. Kalau kita lagi diuji / punya masalah emang sih perasaan jadi kesel, BT, kecewa, pengen marah bahkan kalau bisa ngunyah tuh orang (ups... jangan sampai itu terjadi). Hehehe...
Bicara emang mudah, tapi buat jalaninnya susah. Terus kalau gak dicoba kita mana tahu sejauh mana kemampuan kita dalam menghadapi masalah. Maka disitulah sisi dewasa kita diperlukan untuk lebih positif dalam menyikapinya. So, semua bisa berjalan dengan baik meski kadang membutuhkan waktu.
Dari berfikir positif kita menuju dengan menjadi orang yang berperan aktif. Tanpa kita sadari, kita itu harus aktif didalam ataupun diluar lingkungan kita. Jadi orang aktif dengan pemikiran yang positif, orang lain akan menghargai kita lebih. Bukan berarti kita orang yang menginginkan penghargaan. Lebih tepatnya sih... kita bisa menjadi orang yang bisa memberikan kenyamanan buat orang lain. Dan kita akan lebih merasa nyaman dan senang. Kalau orang lain senang kita bisa loh kecipratan. (^_^)heee
Sekarang kita udah menjadi orang yang berfikir positif dan berperan aktif. Lanjut dengan menjadi orang yang kreatif. Nah diawal kita sudah bahas kalau setiap orang memiliki kemampuan masing-masing. Buat kamu yang memang orang yang kreatif jangan malu buat mengembangkan kreatifitas dan ide-ide luar biasa kamu. Kalau itu hal yang baik pasti banyak orang yang mendukung kamu.
Semua hal tersebut adalah hal-hal yang baik yang bisa kita jalani. Gak ada salahnya menjadi pribadi yang positif dan bisa berperan aktif serta kreatif. Kalaupun kita gak sanggup untuk melakukan 3 hal tersebut sekaligus minimal kita bisa menjadi pribadi yang positif. Dengan melakukan hal kecil kita bisa mencapai hal besar. Jangan lupa menyertai Tuhan dalam segala hal. Agar diberi kemudahan dan kelancaran. Amin
Love peace

Rabu, 03 Oktober 2012

Antara Cita dan Cinta

Kalau bahas yang namanya cita-cita dan cinta gak akan pernah ada habisnya. Karena sebagian dari hidup kita tertuju pada hal tersebut.
Kita mulai dari yang namanya cita-cita. Pasti waktu kita kecil, kita sering ditanya oleh orang dewasa dengan pertanyaan seperti ini “ Kalau sudah besar mau jadi apa?”. Sebenarnya jadi apa saja boleh asalkan benar dan tidak bertentangan dangan agama dan hukum. Cita-cita yang baik adalah harapan dari setiap orang tua yang ada didunia ini. Maka jadilah anak dengan mimpi yang luar biasa meski itu adalah hal yang tak mungkin untuk diwujudkan. Asalkan kita percaya dan berdoa mungkin saja bisa terwujud. Semakin kita berusaha semakin nyata mimpi kita didepan mata.
Guys...  Sampai detik ini, orang tua kita masih menaruh harapan yang sangat besar bagi kita untuk menjadi anak yang bisa mereka banggakan. Untuk apa kita bisa bahagia tapi kita melihat orang tua kita kecewa. Apalagi ridho Allah adalah ridho orang tua. Jadi mulai saat ini jangan menyerah dan jangan putus asa. Banyak hal yang bisa kita pelajari untuk kita bisa berpijak.
Tapi...
Ada hal yang paling berat untuk menjadi godaan dalam meraih cita-cita yaitu Cinta. Sebenarnya ketika cinta hadir adalah hal yang paling istimewa. Karena cinta anugrah Tuhan yang terindah. Selain itu kalau kita bisa mengimbangi antara cita-cita dan cinta, kebahagiaan kita terasa lebih sempurna. Karena cinta dalam cita-cita adalah bonus yang terindah. Cinta bisa menjadi penghibur lara saat ada kendala untuk meraih cita-cita. Cinta bisa menjadi motivasi terhebat saat kita jatuh. Namun cinta pulalah yang membuat cita-cita kita hancur. Karena terkadang kita membuat cinta terlalu “istimewa” disaat kita meraih cita-cita. Saking kejamnya cinta buat kita menyerah dan melupakan keinginan awal kita.
Jadi...
Semua yang terjadi dalam hidup ini hanya kita sendiri yang bisa menentukan. Maka pilihlah jalan terbaik untuk bisa melangkah kedepan. Namun sebaiknya cita-cita menjadi pilihan awal yang kemudian cinta menjadi pendamping untuk melengkapi perjalanan dalam pencapain impian. Memang cita dan cinta dalam hidup kita adalah hal terpenting untuk kita raih. Percayalah, jika kita bisa konsisten dalam pilihan yang kita pilih, kita bisa mendapatkan lebih dari apa yang kita harapkan.
Enjoy Your Life

Minggu, 06 Mei 2012

Jomblo Cap Jempol

Kayanya gak ada deh di dunia ini orang yang mau jadi jomblo...
Tapi terkadang keadaan yang membuat kita menjadi jomblo. Gimana caranya biar jomblo yang terjadi dalam hidup kita tidak terlalu menyakitkan dan membosankan?
Disaat kita jomblo, pasti banyak waktu luang yang kita miliki daripada saat kita sudah menjalin sebuah hubungan.  Maka disaat itulah kita coba untuk memanfaatkan semua menjadi lebih baik. Apalagi kita bisa membuat keadaan itu melupakan bahwa kita sedang jomblo.
Sebenarnya banyak cara untuk melakukannya, semua itu tergantung dari pribadi yang menyikapinya. Tapi untuk merubah keadaan itu diawali dari diri sendiri. Semua yang kita jalani harus didasari dengan pikiran positif. Jadi terasa lebih mudah untuk memulainya.
Apalagi untuk kamu yang masih muda, peluangnya lebih besar. Kita nggak usah merasa Kalau kita Cuma sendiri didunia ini. Don’t worry... karena kamu masih punya keluarga, teman dan lingkungan serkitar kamu. Tergantung bagaimana kamu menerima orang-orang yang ada didekat kamu.
Buat kamu yang punya mimpi besar, sebaiknya mencoba untuk meraihnya. Memang nggak mudah untuk bisa mendapatkan apa yang kita harapkan. Terutama kamu yang menjadi tulang punggung keluarga, saatnya untuk menjadi kebanggan mereka. Jangan egois mencari kebahagiaan buat diri sendiri. Tapi cobalah untuk memahami orang tua kamu yang ingin melihat kamu jadi orang sukses. Kalau kamu emang nggak bisa jadi orang sukses setidaknya kamu bisa membuat keluarga kamu bahagia karena kamu. Disetiap kesulitan selalu ada jalan dan kesempatan untuk bisa mendapatkannya asalkan kita sungguh-sungguh dan menyerahkannya pada Tuhan YME.
Nah...  tanpa kita sadari saat kita menjalani semuanya dengan kerja keras, kita lupa kalau kita sedang jomblo, karena kesibukan dan kepadatan jadwal yang kita miliki. Walaupun rasa hampa atau jenuh akan ada disaat-saat tertentu kita bisa menampiknya dengan mencari kesibukan lain.
Kalau waktunya sudah tiba pasti jodoh kamu akan datang dengan sendirinya. Dan kamu akan menjadi orang yang paling bahagia didunia saat kamu bisa meraih cita dan cinta yang kamu idamkan. Meskipun nggak 100% sesuai dengan harapan.
Jadi jomblo nggak selamanya menyedihkan ko!!!
Masih banyak hal-hal yang memang harus kita jalani sendiri. Dan mungkin Tuhan memiliki rencanan hebat buat para jomblo. Gak perlu sedih dan merana karena gak punya pasangan. Mungkin kita memang diharuskan memperbaiki diri kita terlebih dahulu untuk orang yang kita cintai nanti.
So, manfaatkan masa-masa jomblo kamu untuk hal-hal positif dan menjadi jomblo dengan jempol yang banyak dari orang-orang.
HAPPY DAY ALWAYS