Sabtu, 26 Oktober 2013

Broken Heart ---> Move ON


Siapa sih manusia di dunia ini yang ingin patah hati?

Patah hati itu rasanya kaya lagi jatuh dari jurang, berasa ditusuk seribu jarum dan hati hancur berkeping-keping. Itu biasanya terjadi pada orang yang habis putus cinta.

Tapi, bukan sakit hati yang akan dibahas karena kalau sakit itu yah... diobatin!!!
Kalau ngebahas yang namanya “CINTA” gak akan pernah habis sampai kapanpun. Karena cinta punya makna yang sangat luas. Tapi bagaimana cara kita bisa menerima cinta yang selama ini ada namun kandas ditengah jalan? Mungkin banyak alasan kenapa perpisahan menjadi jalan terbaik, cuma kamu dan Tuhan yang tahu.
Percayalah, terkadang perpisahan menjadi keputusan yang paling tepat. Memang tidak mudah melupakan saat-saat bersama orang yang dicintai. Bahkan terkadang terlalu indah sehingga selalu terbayang. Jadi biarkan itu menjadi masa lalu sehingga cinta yang baru bisa hadir untuk membuat kisah yang lebih indah. Tapi, kalau tidak segera untuk melangkah dan berusaha menemukan seseorang yang lebih baik dari “DIA” mau sampai kapan? Tuhan pasti punya rencana kenapa kita ditemukan dengan seseorangg yang memberi kita bahagia kemudian dipisahkan bahkan dengan alasan yang tidak jelas. 
Sekarang bukan saatnya untuk terus sedih dan galau terlalu lama. Cobalah untuk menerima keadaan dalam hidup kita dengan sabar dan bijak. Gak mudah sih... tapi kita berhak meraih kebahagiaan kita di masa depan alias MOVE ON! Saat kita terpisah dengan seseorang yang kita cintai, mungkin itu waktu yang tepat untuk intropeksi diri. Pasti banyak pelajaran yang bisa diambil saat perpisahan itu terjadi. Jangan merasa apa yang kita lakukan terhadapnya adalah benar atau sebenarnya kitalah yang egois. Kita manusia biasa yang pasti punya kesalahan yang sengaja maupun tidak.
Yakinlah... mungkin perpisahan yang terjadi dikarenakan kita akan dipertemukan oleh seseorang yang lebih baik. Saatnya obati luka yang ada dengan membuka hati kembali  dan mencari seseorang yang tepat daripada terus menyesali. Asalkan kita jangan melakukan kesalahan yang sama dengan orang yang berbeda. Jangan pula mencoba untuk balas dendam atau membenci dia yang pernah ada. Kita tahu disakiti itu sangat menyakitkan tapi maafkanlah semua dengan mendoakan yang terbaik.
Tersenyumlah... karena cinta yang Tuhan beri itu indah. Jika kita sudah bertemu dan yakin dengan seseorang yang bisa membuat kita bahagai, hargai dia dengan cinta yang tulus dan jujur. Sesungguhnya, mencintai dan dicintai adalah kesempatan yang indah agar hidup kita memiliki cerita.